Tulisan Ibnu Athaillah refleksi seorang Salik
Tulisan-tulisan Ibnu Athaillah adalah cermin bagi seorang salik. Bila seorang yang tidak berjalan di atas jalan salik yang terlihat adalah tulisan-tulisan yang kabur, samar, buram, kabur, keruh, ketidakmengertian, aneh, freak, gak jelas, bid'ah, kafir dan seterusnya ya ... memang demikianlah adanya. hanya seorang salik yang bisa mengerti isinya, akan meneteskan air mata, akan merasa diingatkan, merasa dinasehati, akan tambah ibadahnya, akan semakin khusyu ibadahnya dan tidak mengurusi ibadah orang lain, melainkan hanya menatap dosa-dosa dalam diri.
Siapa itu salik? Seorang salik adalah orang yang tidak lagi disibukkan dengan 'ngurusin' ibadah orang lain, orang-orang yang mulai disibukkan dengan pengabdiannya kepada Allah dan ibadah diri sendiri, menghitung dosa-dosanya setiap hari dan sekaligus memohonkan ampun, terus mengevaluasi diri siang malam, tanpa mempedulikan celaan para penghamba dunia.